8 September 2014

TERIMA KASIH PNPM PERKOTAAN telah mewujudkan impian kami KSM Koperasi adalah salah satu KSM yang ada di kelurahan Madawat KSM koperasi diambil dari nama kantor yang letaknya didepan jalan masuk menuju ruas jalan tersebut yang berlokasi di RT 007/RW 08 dengan koordinate lotitude 080 37’ 590’’ logitude 122̊0 12’ 609’’ yang menangani kegiatan di bidang Infrastruktur/lingkungan dengan bantuan dana dari PNPM Mandiri Perkotaan – P2KP. Jenis kegiatan yang dilaksanakan oleh warga secara gotong royong dan jadwal yang telah disepakati bersama dan kegiatan yang mereka kerjakan adalah kegiatan pembangunan Rabat Jalan sepanjang 315m dengan lebar jalan 3m dengan pagu dana sebesar Rp. 50.750.000,- (BLM 2 (8) TA. 2010). Kegiatan ini merupakan pengajuan masyarakat yang tercantum dalam PJM Pronangkis BKM Miorita. Dalam pelaksanaan kegiatan, partisipasi warga cukup besar. Hal ini dilihat dari semangat kerja masyarakat dimana para ibu dan anak – anak juga terlibat dalam proses pekerjaan. Selain itu, untuk melaksanakan pekerjaan pembangunan rabat jalan di KSM Koperasi ketua RT dan masyarakat setempat juga mempunyai kesepakatan jam kerja untuk pagi hari pukul 10.00 – 13.00 bagi warga yang belum bekerja (nganggur) dari pukul 16.00 – 18.00 untuk warga mempunyai pekerjaan di siang hari (pegawai/wiraswasta) yang mana setiap jam kerja yang telah ditentukan dengan penuh kesadaran masyarakat saling mengajak dari mulut ke mulut. Warga RT 007/RW 08 merupakan warga campuran dari berbagai desa yang ada di kabupaten sikka dan ada juga warga pendatang dari kabupaten lain namun kekompakan masyarakat sangat tinggi sehingga tak heran kalau RT tersebut sudah beberapa kali mendapatkan bantuan dana baik di bidang lingkungan, ekonomi bergulir dan sosial karena kekompakan KSM/masyarakatnya. Salah satu penilaian partispatif masyarakat inilah yang menjadi nilai plus bagi BKM Miorita. Proses pemilihan KSM juga dilakukan melalui rembug warga dan menjadi kesepakatan warga, rembug warga ini juga dihadiri BKM dan Tim fasilitator. KSM Koperasi diketuai oleh seorang bapak Alfons Bauk yang pekerjaan sehari-harinya adalah pedagang ikan sekalian pemasok ikan dibeberapa rumah makan dan juga lembaga permasyarakatan. Ketua KSM selalu melakukan pertanggungjawaban pengelolaan dana kepada masyarakat, BKM dan Tim fasilitator sehingga apa yang menjadi tujuan dari program PNPM Perkotaan-P2KP yaitu transparansi dan akuntabilitas berjalan dengan baik dan tidak menimbulkan kecurigaan di antara warga. Dalam proses penyaluran dana BLM dari BKM Miorita kepada KSM Koperasi melalui rekening KSM dimana berdasarkan aturan PNPM Mandiri Perkotaan – P2KP, KSM – KSM yang mendapatkan support dana di atas Rp. 10.000.000,00,- wajib menggunakan rekening KSM dan selanjutnya KSM akan melaporkan kepada warga bahwa dana BLM sudah ada di rekening KSM dan selanjutnya KSM bersama masyarakat melakukan pertemuan untuk membahas proses pekerjaan pembangunan jalan rabat. Proses pencairan dana dari BKM Miorita kepada KSM juga dilakukan secara bertahap dari pagu dana yaitu tahap pertama 30%, setelah pelaksanaan fisik mencapai kurang lebih 30% atau pembelanjaan material mencapai 30% atau uang di rekening sisa saldo maximal Rp. 100.000,00 maka dilakukan pencairan tahap kedua 60% hal yang sama seperti penggunaan dana 30% dan selanjutnya pencairan tahap ketiga 10%. Diluar dana bantuan PNPM Perkotaan-P2KP ada juga dana swadaya masyarakat yaitu berupa upah kerja dan sumbangan makanan, minuman pada saat peroses pembangunan rabat jalan, tidak sampai disitu saja pengorbanan warga. Untuk mendapatkan jalan yang selama ini mereka idam-idamkan sampai-sampai mereka secara swadaya mengumpulkan dana untuk membebaskan tanah berupa pengurusan sertifikat yang cukup memakan biaya dan diperkirakan sebesar Rp. 16.000.000,00 Luar biasa “SELAMAT ” untuk KSM Koperasi dan Warga RT 007 RW 08 Lihatlah wajah-wajah gembira warga setempat dan semangat gotong royong yang tercipta dan tumbuh kembali bekerja keras tanpa pamrih hanya demi untuk mencapai tujuan bersama.