16 September 2019

GELIAT KSB KERSEN


Kelompok Sosial ekomi berkelanjutan dari kelurahan Mbongawani kecamatan Ende Selatan Kabupaten Ende kembali mengakes dana bergulir dari Unit Pengelola Keungan sebesar Rp 14.000.000, kegiatan ini terjadi pada hari kamis tgl 28 maret 2019. Bertempat di seketariat BKM kelurahan Mbongawani. Kegiatan ini dihadiri oleh koordinator BKM IKLIM Kelurahan Mbongawani Bapak Haji Dahlan M Said, kedua UPK ibu Sitti Utari S dan Ibu Hasna Kasmin, para Fasilitator program kotaku dan seluruh anggota KSB Kersen Kelurahan Mbongawani. Dalam pengarahannya bapak kordinator BKM menegaskan bahwa penyerahan dana bergulir ke KSB kersen ini harus membawa manfaat dalam menumbuh kembangkan kegiatan ekonomi rumah tangga bagi para anggotanya, dana bergulir ini harus membawa dampak nyata dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat khusunya para anggota KSB Kersen. Olehnya diharapkan agar para anggota senantiasa dapat mengelola dana ini secara tepat guna dan tepat sasaran, jangan sampai dana bergulir ini sekedar dijadikan sebaga alat untuk berfoya foya dan akirnya tidak memberi manfaat apa apa. Selanjutnya kordinator BKM juga mengarahkan agar proses anggsuran atau pengembalian dana dari para anggota ke UPK dapat berjalan lancar dan aman sampai lunas nanti, karena dana ini sifatnya pinjama bergulir bukan hibah jadi para anggota KSB wajib mengansurnya kembali.
Selain pengarahan dari kordinator BKM, ada juga arahan dari fasilitaor ekonomi yang pada intinya mengaharapkan agar dana bergulir yang diserahkan ke KSN Kersen ini dapat membawa hasil yang positif bagi para anggota dalam meningkatkan kesejahteraan diri dan keluarganya dan selanjutnya fasilitator pendamping bidang mikro juga menyatakan kesiapannya untuk mendampingi dan membimbing kelompok konomi ini dalam proses pembukuan sederhana sehingga para pengurus KSB juga dapat memiliki kemampuan dalam manajemen pengelolaan pembukuan secara sederhana,bukannya program pembersayaan juga harus mampu memberdayakan masyarakat tidak saja dalam mengelola dana bergulir tapi juga ada proses peningkatan kemampuan mengelola pembukuan sederhana. Pada kesempatam itu ketua UPK BKM Iklim kelurahan Mbongawani ibu Siti Utari kembali menegaskan soal proses pengembalian atau angsuran setiap bulannya, bahwa kepada seluruh anggota KSN hendaknya secara sadar dan bertanggung jawab dalam proses penghembalian dalam bentuk angsuran atau cicilan.sesuai tanggal yang telah disepakati yaitu setiap tanggal 21 setiap bulannya, para anggota KSB yang mendapat pinjaman dana ini harus datang mengansur ke UPK atau ketua KSB dengan besar angsuran telah diperhitungan dengan prosentase bunga yang tetah ditentukan. Sangat diharapkan kesadaran dan para anggota akan kewajibanya mengansur sehingga hal ini tidak merepotkan pata pengurus UPK untuk turun menagih ke berbagai tempat. Ini ditegaskan oleh ibu ketua UPK, karena berdasarkan pengalaman kadang karena para anggota terlampau sibuk jadi lupa untuk mengansur sehingga pengurus UPKlah yg harus turun ke para peminjam.
Dengan adanya dinamika dalam proses pemutaran dan perguliran dana ekonomi ini menujukan bahwa masyarakat sangat antusias dengan kegiatan simpan pinjam ini, sehngga dirapkan agar berbagai pihak terkait dalam hal ini pemerintah dan lembaga lembaga keuangan kiranya semakin memberi ruang dan fasilitas keuangan untuk kemudia dapat digulirkan ke masyarakat, dengan demikian cita cita luhur yaitu meningkatnya kesejahteraan masyarakat khusunya masyarakat ekonomi menengah kebawah dapat tercapai dan melalui program kotaku, proses itu sedang berjalan.





penulis
Cris Grasa
Faslititator Sosial TF-07 Kab.Ende